Request Centang Biru (Verified Badge) di Instagram dengan Mudah

0
437

Request Lencana Terverifikasi (Verified Badge) di Instagram | MASFENDI.ID – Sering kita jumpai saat menggunakan sosial media instagram terdapat tanda centang biru di samping username akun instagram. Seperti yang kita jumpai diakun milik Tokoh Negara, Artis, Tokoh Olahraga, dll. Hal ini menandakan bahwa akun tersebut memang resmi milik mereka.

“Kami mendengarkan permintaan pengguna untuk memudahkan akses mendapatkan verifikasi di Instagram. Kami berharap cara baru ini bisa lebih melindungi para pengguna Instagram dari iming-iming verifikasi dari pihak lain dan membantu pengguna kami di seluruh dunia untuk memahami dan menavigasi proses verifikasi di Instagram,”
– Perwakilan Instagram

Tujuan dari pemberian tanda verifikasi tersebut untuk membedakan akun asli para public figure, brand, atau entitas lain dengan akun palsu/kloningan. Berikut ini akan dijelaskan tentang cara meminta tanda verifikasi di akun instagram

Apa yang dimaksud dengan lencana terverifikasi?

Lencana terverifikasi adalah ikon centang   yang muncul di samping nama akun Instagram bilah pencarian dan profil Anda. Artinya, Instagram sudah mengonfirmasi bahwa suatu akun merupakan keberadaan autentik dari tokoh publik, selebriti, atau merek global yang diwakilinya.

Bagaimana cara meminta lencana terverifikasi?

Untuk meminta lencana terverifikasi:

  1. Pastikan Anda sudah login ke akun yang Anda mintakan lencana terverifikasi.
  2. Buka profil Anda, lalu ketuk .
  3. Ketuk Pengaturan > Minta Verifikasi.
  4. Masukkan nama lengkap Anda dan berikan bukti identifikasi yang dibutuhkan (misalnya: ID foto yang diterbitkan pemerintah).

Sudah punya tanda verifikasi di Facebook? Tapi tidak memilikinya di Instagram?

Hanya beberapa tokoh masyarakat, selebriti, dan merek yang memiliki lencana terverifikasi di Instagram. Tidak semua Halaman Facebook dengan lencana terverifikasi memiliki lencana terverifikasi di akun Instagram mereka. Saat ini, akun Instagram yang memiliki lencara verifikasi adalah akun yang memiliki kemungkinan besar untuk dipalsukan. Jika tidak memiliki lencana verifikasi di Instagram, Anda dapat menautkan profil Instagram dari halaman Facebook resmi Anda untuk membantu memberi tahu bahwa akun Anda asli.

Itu tadi adalah cara untuk request verification badge instagram. Semoga bermanfaat untuk kalian yaaaa. Tunggu tutorial lain disini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here