Buat kamu yang sedang berencana untuk membuat website atau ingin migrasi web hosting hosting dengan target visitor dari Indonesia sangat tepat untuk menggunakan web hosting server IIX. Secara lebih rinci mari kita baca pengertian tentang web hosting IIX ini.
Apa itu Web Hosting IIX?
Web Hosting IIX adalah penggunaan server yang terkoneksi dengan Indonesia Internet Exchange (IIX), yaitu jaringan interkoneksi dalam negeri yang mengubungkan seluruh penyedia layanan internet di Indonesia. Web hosting IIX merupakan hosting pada negara Indonesia. Servis ini sangat menguntungkan pemilik website dengan target pengunjung mayoritas pengguna internet nusantara, sebab akses dalam negeri yang lebih cepat. IIX memungkinkan koneksi antar pengguna di Indonesia dapat terhubung langsung tanpa harus ke routing ke luar negeri dulu. Kekurangannya adalah akses yang lebih lambat ketika mengakses website luar negeri atau lambat ketika diakses oleh orang lain yang berada di luar negeri.
Kelebihan Web Hosting Server IIX :
- Lebih cepat diakses dari dalam negeri (Indonesia) karena routingnya pendek.
- Tidak terpengaruh oleh kondisi konektivitas internasional dari ISP Indonesia yang digunakan pelanggan
Kurangan Web Hosting Server IIX :
- Bandwidth internasionalnya relatif lebih kecil sehingga pengiriman e-mail dengan attachment-attachment besar ke arah mail server di luar seperti Yahoo, Hotmail, Gmail, dan lain-lain sering terjadi kelambatan untuk sampai ke mail server luar.
- Website yang menggunakan Hosting Indonesia lambat di crawler oleh beberapa search engine besar seperti Google, Yahoo, MSN, Excite, ASK.com, dll. Mungkin ini disebabkan karena akses ke website time out sebelum crawler selesai. Hal ini akan berdampak buruk bagi peningkata popularitas website kita di Search Engine besar.
- Relatif lebih lambat jika diakses dari luar negeri, karena bandwidth Uplink di Indonesia mahal dan kecil.
Sekian pembahasan untuk web hosting server IIX Indonesia. Semoga menambah pengetahuan kita. Jangan lupa share agar teman kamu yang lain juga tahu 🙂